Pagi ini saya menyambut kedatangan dan mendampingi Bapak Wakil Presiden RI KH. Ma’ruf Amin di Stadion Seruni Cilegon
Kedatangan Pak Wapres Kyai Maruf Amin ke Cilegon hari ini untuk menghadiri Acara Wisuda Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin yang bertempat di Hotel Royal Krakatau, Cilegon.
Dalam kesempatan saya mendampingi Wakil Presiden menyampaikan orasi ilmiah bertema “Arus Baru Ekonomi Indonesia dalam Perspektif Syariah”.
Selain menyampaikan orasi ilmiah Pak Kyai Ma’ruf Amin juga menandatangani prasasti peresmian perubahan IAIN SMH Banten menjadi UIN SMH Banten.
“Perubahan bentuk IAIN SMH menjadi UIN SMH ini tertuang pada Perpres Nomor 39 Tahun 2017 tentang Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten,” ujar Wapres.
Saya menyampaikan kepada Bapak Wakil Presiden K.H Ma’ruf Amin yang mana beliau adalah salah satu putra daerah Banten yang saat ini memegang posisi penting dalam pemerintahan sebagai wakil presiden menyampaikan bahwa saat ini provinsi Banten yang saya pimpin sudah mendapatkan banyak prestasi yang di raih, dan salah satunya yang memberikan penghargaan itu adalah Pak K.H Ma’ruf Amin sendiri.