Selamat Hari Raya Idul Fitri 1441 H

0

Ditengah pandemi covid 19 yang sedang melanda Indonesia dan terutama Banten, di saat perekonomian rakyat banyak yang terimbas dengan adanya pandemi ini, namun kita sebagai muslim yang taat harus tetap menjalankan puasa Ramadhan 1441 H.

Selama satu bulan kita berpuasa Ramadhan, berbagai hal terjadi di Banten, dari mulai ujian pandemi sampai ujian dari alam, yang pada hakikatnya semuanya datang dari Allah untuk menguji seberapa kuat kita menghadapinya.

Ujian bisa membuat orang semakin bertambah Iman dan yakin akan keberadaan Allah SWT, namun ada juga orang dengan ujian malah jauh dari Allah SWT.

Ada orang yang ketika mengahadapi ujian semua potensi dirinya tiba-tiba keluar dan sanggup menghadapi berbagai rintangan dan tantangan untuk lulus dari ujian dan cobaan yang menderanya.

Namun ada juga orang yang ketika mendapatkan ujian, menyalahkan siapapun yang ada di sekitarnya, menyalahkan tetangganya, menyalahkan pemimpin di lingkungannya, menyalahkan pemerintah dan juga menyalahkan apapun yang menurut dia salah.

Hal tersebut tidak membuat dirinnya menjadi hebat, malah akan semakin terpuruk, karena begitu banyak pikiran dan hatinya di kotori oleh hal-hal negatif, sedangkan mereka tidak berbuat apapun untuk menyelamatkan lingkungannya, keluarganya atau dirinya sendiri.

Semoga dengan adanya ujian dari Allah ini, dapat menjadikan kita sebagai hamba-hambaNya yang selalu pandai bersyukur atas segala nikmat dan karuniaNya, atas segala rezeki yang telah di berikan kepada kita setiap hari dan setiap saat.

Hari Raya Idul Fitri 1441 H Gubernur Banten Wahidin Halim

Saya Wahidin Halim Gubernur Provinsi Banten mengucapkan :

Selamat Hari Raya Idul Ftiri 1441 H / 2020.

Minal Aidin Wal Faidizin, Mohon Maaf Lahir dan Bathin.

Hari Raya Idul Fitri adalah momen kemenangan bagi umat islam, dimana kita sudah sukses melewati satu bulan penuh berpuasa menahan lapar dan dahaga, menahan hawa nafsu untuk kita kendalikan lebih baik lagi.

Apabila kita di bulan puasa ini kita keluar menjadi para pemenang dengan menjadi hamba-hamba yang taqwa, semoga hal ini juga menjadi tanda bagi kita, bahwa kita seluruh warga masyarakat Banten akan keluar sebagai pemenang dalam melawan pandemi covid 19.

Mari kita selalu mendekatkan diri kepada Allah SWT, selalu bertaqwa dan beramal sholeh, jadikan momen Hari Raya Idul Fitri di bulan Syawal 1441 H ini sebagai hari yang fitri dimana kita memiliki semangat untuk kembali berjuang menuju kehidupan yang normal kembali dan lebih baik lagi.

Leave A Reply

Your email address will not be published.